IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Jumat, 01 April 2022

thumbnail

Jembatan Balun Penghubung Surabaya-Tuban di Lamongan Ambles, 29 Mar 22


Jembatan poros nasional di dekat RS Muhammadiyah Lamongan ambles. Jembatan Balun itu ambles sedalam kurang lebih 1 meter. Sedangkan panjang yang ambles sepanjang sekitar 25 meter.Lokasi jembatan itu ada di kawasan Jalan Jaksa Agung Suprapto, Lamongan. Dampak jembatan ambles sekitar pukul 14.10 WIB, Selasa (29/3/2022) ini menyebabkan kemacetan sekitar 4 KM.

Polisi memberlakukan pembatasan kendaraan yang boleh melintas. Akibatnya, arus lalu lintas dari Surabaya maupun dari Tuban dialihkan. 


Rabu, 30 Maret 2022

thumbnail

Truk Minyak Goreng Terguling di Ciamis

Truk tangki, Z 9756 TA pengangkut minyak goreng terguling di jalan raya penghubung Ciamis-Cirebon, tepatnya di Warung Jarak, Desa Muktisari, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa sore (29/3/2022) sekitar pukul 15.30 WIB.


Insiden kecelakaan itu mengakibatkan minyak goreng curah yang diperkirakan sebanyak 14 ribu liter tumpah ke jalanan dan parit sekitar jalan.

Warga sekitar lokasi kejadian sempat mengabadikan insiden kecelakaan truk tangki pengangkut minyak goreng itu menggunakan ponsel mereka dan tersebar di media sosial.

Tumpahan minyak goreng juga mengalir ke parit di pinggir jalan tersebut.

Dalam video viral yang tersebar di media sosial, truk terguling di tikungan jalan yang berlawanan arah. Posisi truk terguling ke samping kanan jalan dengan posisi ban bagian kiri di atas, sehingga minyak goreng mengalir dan tumpah.


Selasa, 29 Maret 2022

thumbnail

Puluhan Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Pennsylvania AS, 3 Orang Tewas

Kecelakaan beruntun terjadi di Pennsylvania, Amerika Serikat (AS). Tiga orang tewas dan lebih selusin terluka dampak dari tabrakan traktor-trailer dan puluhan kendaraan lain. Tabrakan beruntun itu menewaskan tiga orang dan melukai lebih dari selusin.

Dilansir dari Associated Press, kecelakaan itu terjadi pada Senin (28/3/2022) waktu setempat, saat terjadi badai salju. Kejadian di Interstate 81.
Puluhan kendaraan lain terlibat kecelakaan di Pennsylvania, Amerika Serikat.
thumbnail

Jembatan Balun di Jalan Nasional Lamongan-Babat Ambles

Jembatan Balun di jalan nasional penghubung Surabaya-Tuban di Lamongan, Jawa Timur, dilaporkan ambles sedalam satu meter, dengan perkiraan panjang sekitar 12 meter.


Kejadian itu terjadi sekitar pukul 14.15 WIB, Selasa (29/3/22). Seorang saksi, mengatakan jembatan sudah menunjukkan tanda-tanda mulai ambles sejak pukul 12.30 WIB.

Arus lalu lintas di wilayah Gresik pun ikut terdampak. Utamanya, di jalur pantura. Terjadi kepadatan luar biasa. Maklum, jalur itu menjadi akses alternatif kendaraan-kendaraan besar.

Kondisi tersebut juga membuat pengguna transportasi umum seperti bus dibikin kelimpungan. Baik jalur Semarang, Tuban, ke Surabaya maupun Bojonegoro ke Surabaya. Biasanya, bus langsung melintar di Jalan Raya Lamongan, Gresik, langsung naik tol ke Surabaya.

Kamis, 24 Maret 2022

thumbnail

Jatuhnya Pesawat Boeing 735-800 di Guangxi

Kode Penerbangan: MU5735
Rute: Kunming - Guangzhou
Waktu jatuh:  ± 14:38 21 Maret 2022.
On board: 123 penumpang + 9 crew.
Lokasi Jatuh: Kota Wuzhou, Guangxi (广西梧州市).
Jatuhnya pesawat ini rada luar biasa, vertikal jatuh seperti roket, menghantam wilayah pegunungan dengan kecepatan tinggi, hancur berantakan, menyebabkan kebakaran hutan. 
Diketahui, pesawat China Eastern Airlines jatuh di sebuah bukit di daerah di Provinsi Guangxi, Senin sore 21 Maret 2022
Menurut saksi mata yang merupakan warga di pedesaan dekat Kota Wuzhou, pesawat China Eastern Airlines jenis Boeing 737 terlihat jelas jatuh ke sebuah perbukitan

Rabu, 23 Maret 2022

Selasa, 22 Maret 2022

thumbnail

Banjir di Sangatta, Kutai Timur, Kaltim

Banjir di kecamatan Sangatta, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kalimantan Timur (Kaltim), terjadi setelah hujan deras mengguyur semalaman, yakni sejak Jumat (18/3) malam hingga Sabtu (19/3) dini hari.


Akibatnya, tiga desa di Kecamatan Sangatta terendam banjir kemudian di Sangatta Selatan ada dua desa yang dilanda banjir.


Untuk di Kecamatan Sangatta Utara,
desa terdampak banjir adalah Desa Sangatta Utara, Desa Swarga Bara, dan Kelurahan Teluk Lingga.

Sementara di Kecamatan Sangatta Selatan, banjir terjadi di Kelurahan Singa Gaweh dan Desa Sangatta Selatan.

Kondisi banjir terbilang parah.  Ketinggian air di beberapa titik setinggi 50 sentimeter hingga ada yang mencapai 2 meter.

Tidak sedikit warga yang terjebak banjir dan butuh pertolongan. 

Warga korban banjir mengkhawatirkan keberadaan buaya akibat banjir, mengingat wilayah Sangatta dikenal sebagai habitat buaya, lantaran banyak kawasan sungai disekitarnya.

Diketahui, seekor buaya menampakkan diri dihalaman rumah sakit pupuk Kaltim Prima Sanggatta, buaya berukuran sedang ini berkeliaran dihalaman rumah sakit layaknya mencari mangsa.

DISASTERS CAUGHT ON CAMERA